Pendaftaran Beasiswa Kemitraan S2 Dalam Negeri Kementerian Kominfo Tahun 2023

Pendaftaran Beasiswa Kemitraan S2 dalam negeri Kementerian Kominfo Tahun 2023 resmi dibuka baik untuk ASN ataupun umum. Tertarik ingin mendaftar? Simak ulasan berikut ini.

 

Beasiswa Kominfo dan Universitas Telkom


Beasiswa Kemitraan S2 Kementerian Kominfo

Beasiswa Kemitraan S2 Kementerian Kominfo merupakan program beasiswa S2 yang berasal dari Kementerian Kominfo yang diperuntukan baik untuk ASN/Anggota TNI/POLRI/BUMN/BUMN dan masyarakat umum dalam aspek pengembangan kompetensi dibidang teknologi dan informasi komunikasi (TIK) khusus program studi magister (S2) keamanan siber dan forensik digital di universitas Telkom.


Bagi yang ingin menjadi salah satu penerima  Beasiswa Kemitraan S2 dalam negeri Kementerian Kominfo Tahun 2023 segera daftarkan diri Anda dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

 

Persyaratan Beasiswa Kemitraan S2 Kementerian Kominfo

1. Warga Negara Indonesia (WNI);

2. Berusia maksimum 45 tahun pada saat mendaftarkan diri

3. Lulusan Strata S1 atau Diploma 4 dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 (dari skala 4,0);

4. Masa kerja minimum 2 tahun;

5. Tidak ditujukan bagi jabatan fungsional dosen pada instansi sektor pendidikan tinggi;

6. Belum memiliki gelar S2 atau tidak sedang menerima Beasiswa S2 dari lembaga lain;

7. Melampirkan rencana tesis sesual format yang ditentukan, dan

8. Informasi lebih detail silahkan mengunjungi laman beasiswa.kominfo.go.id

 

Cara Daftar Beasiswa Kemitraan S2 Kementerian Kominfo tahun 2023

Pendaftaran Beasiswa Kemitraan S2 Kementerian Kominfo tahun 2023 dilakukan secara online mulai 10 Oktober s/d 10 November 2023. Buruan daftarakan diri Anda, abgi yang berminat berikut link pendaftarannya.

 

Formulir Pendaftaran : https://beasiswa.kominfo.go.id  

 

 

Alur Pendaftaran Beasiswa Kemitraan S2 Kementerian Kominfo tahun 2023

1. Pengumuman

2. Pendaftaran Online

3. Seleksi administrasi

4. hasil seleksi administrasi di Kominfo

5. Seleksi TPA dan TOPEFL di Universitas Telkom

6. Seleksi wawancara di Universitas Telkom

7. Hasil seleksi Universitas Telkom

8. Seleksi akhir di Kominfo dan Universitas Telkom

9. Pengumuman lolos beasiswa Kominfo dan Universitas Telkom

10. Administrasi keuangan di Kominfo

11. Mulai perkuliahan

 

Demikianlah informasi Pendaftaran Beasiswa Kemitraan S2 dalam negeri Kementerian Kominfo Tahun 2023 yang dapat kamu coba. untuk informasi lengkapnya bisa kunjungi akun instagramnya.

Instagram: @bpsdmkominfo