11 Daftar Beasiswa Pemerintah Indonesia untuk SD, SMP, SD, SMP, SMA Sederajat Hingga S1, S2 dan S3

11 Daftar Beasiswa Pemerintah Indonesia – Pemerintah Indonesia menawarkan berbagai program beasiswa yang diperuntukan mulai dari SD, SMP, SMA Sederajat Hingga S1, S2 bahkan S3 sekalipun.


Daftar Beasiswa Pemerintah Indonesia


Tentu, program ini dapat dimanfaatkan bagi warga negara Indonesia yang berkeinginan untuk dapat melanjutkan pendidikannya bahkan hingga jenjang perguruan tinggi.


Ingin tahu daftar beasiswa pemerintah yang diperuntukan bagi warganya? Berikut daftarnya.

 

11 Daftar Beasiswa Pemerintah Indonesia

Berikut daftar program beasiswa pemerintah yang diperuntukan bagi pelajar hingga mahasiswa berprestasi maupun kurang mampu untuk dapat melanjutkan pendidkannya bahkan hingg ke jenjang S3 yang diantaranya:

 

1. Program Indonesia Pintar (PIP)

Program Indonesia Pintar (PIP) adalah bantuan biaya pendidikan dari pemerintah Indonesia berupa uang tunai yang diberikan kepada peserta didik yang berasal dari keluarga kurang mampu.


2. Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah

Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah merupakan bantuan biaya pendidikan bagi lulusan SMA Sederajat dari Pemerintah Indonesia bagi mereka yang ingin melanjutkan pendidikan hingga ke perguruan tinggi namun terhalang ekonomi.


3. Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI)

Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) sendiri dikhususkan bagi jenjang D4 untuk calon gurus SMK mulai dari sarjana (S1) sampai dengan jenjang Doktoral (S3)

 

4. Beasiswa Unggulan

Program beasiswa unggulan merupaka program milik Kemendikbud Ristek ini yang diprioritaskan bagi calon mahasiswa baru jenjang sarjana (S1) bahkan hingga Doktoral (S3) yang memiliki prestasi.

 

5. Beasiswa Indonesia Maju (BIM)

Beasiswa Indonesia Maju (BIM) adalah program beasiswa yang diberikan kepada siswa SMA/SMK sederajat dan lulusan S1 yang berprestasi. Program beasiswa BIM dikhususkan di bidang sains, riset, teknologi dan informasi, bidang seni, budaya, dan bahasa, bidang olahraga dan kesehatan jasmani, serta bidang vokasi dan kewirausahaan.


6. Beasiswa ADik

Program beasiswa ini khusus untuk siswa SMA atau SMK sederajat dari Papua dan Papua Barat, daerah khusus atau daerah 3 T (terdepan, terpencil, dan tertinggal) serta anak-anak Tenaga Kerja Indonesia (TKI).


7. Beasiswa LPDP

LPDP adalah Lembaga Pengelola Dana Pendidikan dibawah Kementerian Keuangan (Kemenkeu) yang menawarkan program beasiswa untuk S2 dan S3 baik universitas dalam maupun luar negeri

8. Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB)

Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) dibuka untuk jenjang S1, S2 dan S3 dibuka oleh Kementerian Agama bekerja sama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

9. Beasiswa Aperti BUMN

Beasiswa Aperti BUMN program beasiswa yang diadakan oleh Aliansi Perguruan Tinggi BUMN di perguruan tinggi mitra BUMN.

 

10. Beasiswa Kominfo

Pendaftaran beasiswa S2 dalam dan luar negeri dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) ini dibuka untuk ASN/anggota, TNI/Polri, dan masyarakat umum yang berminat untuk melanjutkan studi magister di bidang studi terkait Teknologi Informasi dan Komunikasi.

11. Beasiswa Sekolah Kedinasan

Sekolah kedianasan merupakan program pendidikan Pemerintah Indonesia yang langsung dibawah kementerian.

 

Syarat Pendaftaran

Syarat dan ketentuan setiap program beasiswa yang ditawarkan pemerintah Indonesia bagi pelajar hingga mahasiswa tentunya berbeda-beda. Oleh sebab itu, peserta yang ingin mendaftar salah satu program beasiswa diatas harus tahu syarat pendaftarannya di laman resminya masing-masing.

 

Demikianlah 11 Daftar Beasiswa Pemerintah Indonesia yang diperuntukan untuk SD, SMP, SMA Sederajat Hingga S1, S2 bahkan S3 sekalipun